Rabu, 20 Februari 2013

begini ya rempongnya kita


Disela mengerjakan skripsi yang belum beres2 juga. Hehe.. (cerita lama, cerita klasik).
Betewe.. selalu,, menyukai saat-saat seperti ini : mendengarkan, menyimak dan merenungi tiap2 kisah yang adek2 ceritakan. Yap,, sepertinya ini memang menjadi hiburang paling menyenangkan saat galau-galaunya dengan skripsi yang bikin otak ngebul dan berbusa.. #lebaydink :D
Haaaah.. lupakan skripsi sejenak..

***
Bulan januari-februari memang masa-masanya KKN di undip. Dan kali ini adalah masanya adik-adik 2009 yang merasakannya. Hmmm.. mendengar cerita demi cerita beberapa adik, seperti melemparkanku ke waktu satu tahun silam, KKN tim 1 tahun 2012.
Apapun kisahnya, mau mengharukan, menyenangkan, menyedihkan, kisah KKN bagi saya adalah salah satu kisah yang paling menarik. Entah ya,, tapi sunguh,, m.e.n.a.r.i.k

***
Begini ya perjuangannya? (tanyaku),
Betapa sulit dan rempongnya kita (baca :muslimah).
Hingga tak sedikit air mata yang keluar hanya untuk mempertahankan diri dari tidak bersalaman.
Hingga tak sedikit, ejekkan yang masuk ke dalam hati hanya untuk mempertahankan dari tidak berboncengan,
Dari tidak berduaan,, dan dari dari dari dari dari yang lainnya..
Begini ya,,
Sebegitu Allah dengan hebatnya menciptakan kondisi-kondisi yang justru dari dulu kita hindari.
Tapi inilah saatnya,,
Bahwa kualitas iman memang sudah mencukupi untuk diberikan beban-beban ujian seperti ini. Biar kita tak hanya sekedar merasakan kemudahan-kemudahan di zona nyaman yang sedari dulu kita ciptakan.
Memang harus seperti ini,,
Sebab surga Nya tak bisa kita peroleh hanya dengan perjuangan2 kecil kita yang tak seberapa ini,,
Memang bukan perjuangan besar menurut saya,,
Tapi semoga ini adalah bagian dari mujahadah untuk mengais ridho Nya,,

Dan.. aku tertegun.. pada kalian wahai adik2ku.. peluk sayang J

Tidak ada komentar:

Posting Komentar